Proposal Acara Pengenalan Sabily


بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمٰنِ الرَّحِيمِ

PROPOSAL ACARA PENGENALAN SABILY

Latar Belakang

Saat ini, masyarakat akrab dengan teknologi informasi dan menggunakan produk proprietary yang canggih dan sangat membantu. Produk proprietary adalah produk yang dibeli dengan syarat dan ketentuan yang ketat. Sayang sekali masyarakat banyak yang belum memahami bahwa produk proprietary yang mereka gunakan melarang mereka melakukan banyak hal, seperti menggandakan, mempelajari kode sumber, dan memodifikasinya.

Bagi dunia pendidikan, produk proprietary dapat mematikan kreatifitas, karena para pelaku pendidikan hanya berperan sebagai pengguna dan pembeli saja . Di sisi lain banyak juga yang tidak sadar bahwa produk-produk tersebut harus membeli, sehingga secara tidak sadar mereka telah melanggar hukum.

Pengenalan Sistem Operasi Sabily

Sabily adalah Sistem Operasi yang dirancang untuk kaum muslimin. Sistem ini dikembangkan oleh cendekiawan muslim dari berbagai negara, antara lain Perancis, Tunisia, Malaysia, dan Indonesia. Sabily tidak berafiliasi dengan politik atau sekte tertentu dalam agama Islam. Sistem Operasi ini bersifat bebas, artinya: boleh dipergunakan oleh siapa saja, boleh dibaca kode sumbernya, dan boleh dimodifikasi kode sumbernya apabila berkenan. Berbeda dengan Sistem Operasi proprietary, yang bersifat tidak bebas, yaitu tidak semua orang bebas menggunakan, sebagai contoh apabila anda membeli MS Windows, maka program tersebut hanya diperbolehkan dipakai untuk anda saja, tidak boleh digandakan, karena berarti anda melawan hukum. Anda juga tidak akan pernah mendapatkan kode sumbernya, karena kode sumber merupakan rahasia perusahaan. Untuk diketahui bahwa mengetahui kode sumber adalah suatu hal yang penting bagi pengguna perangkat lunak, sebagaimana pentingnya pasien mengetahui kandungan obat yang akan ditelannya, karena dari kode sumber kita bisa menilai apakah program yang kita pergunakan berbahaya atau tidak bagi data kita.

Sebagaimana Sistem Operasi lainnya, Sabily dapat dipergunakan untuk bekerja, belajar dan bermain.

Sebagai alat untuk bekerja, Sabily telah terbundle dengan aplikasi-aplikasi perkantoran, yaitu Libre Office. Aplikasi Libre Office merupakan kumpulan aplikasi SpreadSheet, Word Processor, Presentation. Jika masyarakat pada umumnya mengenal aplikasi MS Office, maka aplikasi Libre Office dapat melakukan pekerjaan yang hampir sama dengan MS Office, kalaupun terdapat perbedaan, hal tersebut adalah karena kedua hal tersebut merupakan produk yang berbeda. Bahkan MS Office yang merupakan produk dari institusi Microsoft yang bersifat komersil memiliki perbedaan yang mencolok dari satu versi terhadap versi lainnya.

Sabily dilengkapi dengan Browser Internet. Sebagai Software Islam, Sabily dilengkapi dengan filter dari materi yang tidak baik, misalnya pornografi.

Sebagai alat untuk belajar, Sabily dilengkapi dengan program edukasi, antara lain adalah game edukasi, aplikasi-aplikasi matematika, al quran, dan lain sebagainya.

Bentuk dan Tema Kegiatan

Kegiatan ini berbentuk Pengenalan dengan mengambil Tema:

PENGENALAN SABILY, SISTEM OPERASI UNTUK UMAT ISLAM”

Maksud dan Tujuan

Maksud dari Penyelenggaraan Acara ini adalah untuk memberikan informasi dan pengenalan kepada guru dan staf TU agar mereka dapat mengenal lebih jauh tentang apa yang dimaksud dengan aplikasi Open Source dan Sistem Operasi Sabily, sekaligus dapat mendorong agar berlatih dan terampil menggunakan untuk keperluan sehari-hari.

Tujuan dari penyelenggaraan Pelatihan ini adalah meningkatkan SDM pelaku pendidikan Islam dan dapat menggunakan produk yang legal, berkualitas, dan halal.

Peserta

  1. Guru

  2. Staff TU

Waktu dan Tempat

Tergantung kesepakatan

Penutup

Demikian Proposal ini kami sampaikan sebagai bahan pertimbangan dan acuan penyelenggaraan Acara sebagaimana dimaksud, atas perhatian dan kerja sama yang baik disampaikan terima kasih.

Dibuat di : Surabaya

Pada tanggal : 24 Mei 2011

Komunitas Sabily Indonesia

About abunajiyah
A Programmer

One Response to Proposal Acara Pengenalan Sabily

  1. muslihzarth says:

    Go open source….

Leave a reply to muslihzarth Cancel reply